Category Archives: Uncategorized

4 HAL YANG DIBUTUHKAN UNTUK MERUBAH TV BIASA MENJADI SMART TV

Hits: 13

Smart TV adalah TV yang didalamnya sudah tertanam alat untuk menerima sinyal wifi, sehingga menonton tidak perlu lagi pakai antena, cukup mengandalkan jaringan internet wifi. Akan tetapi harga smart tv ini masih tergolong mahal, dan tentunya jika membeli Smart TV, lalu bagaimana dengan ansib TV LCD kita. Apakah harus dibuang? tentu saja tidak. Tahukah anda, ternyata TV LCD kita itu masih bisa kita rubah menjadi Smart TV. Lalu apa saja yang dibutuhkan untuk merubah TV biasa menjadi Smart TV? Berikut adalah 4 HAL YANG DIBUTUHKAN UNTUK MERUBAH TV BIASA MENJADI SMART TV.

Pesawat TV

Tentu saja hal pertama adalah kita harus punya pesawat televisi. Pesawat televisi ini bisa TV LCD biasa atau bahkan TV tabung. Yang jelas pastikan bahwa di pesawat televisi tersebut ada soket untuk HDMI. TV tabung tentu tidak punya soket HDMI, karena hanya ada soket AV yang berwana merah, kuning, dan putih. Oleh karena itu, khusus untuk TV tabung, anda harus menambahkan kabel konverter AV to HDMI.

Android Box

Android TV box adalah suatu alat yang berfungsi untuk merubah TV biasa menjadi smart TV. Dengan menggunakan alat ini, TV yang sebelumnya hanya digunakan untuk menonton channel biasa dengan antena parabola atau antena UHF, kini dapat digunakan untuk menonton streaming YouTube, Netflix, dan kegiatan lainnya seperti browsing, bahkan meeting dengan Zoom. Anda tinggal install aplikasinya di dalam android box ini, karena didalamnya juga disediakan aplikasi Google Play. Android box biasanya berbentuk kotak dengan ukuran yang sedikit lebih besar daripada hardisk eksternal. Dimensi ukuran android box adalah kurang lebih 20x20x30 cm. Silahkan Baca artikel 7 Tips Memilih Android TV Box sesuai Kebutuhan, Jangan Asal Beli”. Harga android box ini tidak mahal, harganya tidak semahal TV LCD apalagi Smart TV. Harga android box bervariasi tergantung dari kapasitas memori dan prosesor yang tertanam. Untuk yang murah meriah dengan harga dibawah Rp. 500.000 saya sarankan beli android box merk M-Tech. Kualitas Android box M-Tech bisa diandalkan, sudah mendukung gambar HD.

Aplikasi AndroidTV

Jika anda sudah ada TV LCD dan punya android box, kini anda harus memasang aplikasi androidtv di android box anda. Kenapa? karena android box yang baru anda beli belum memiliki aplikasi untuk nonton channel televisi-nya. Kalau pun ada, maka anda biasanya harus mendaftar akun, dan membayar untuk channel-channel tertentu. Dengan menginstal aplikasi androidtv, maka anda tidak perlu mendaftar akun, atau menjadi langganan. Cukup install di android box, maka channel tv lokal Indonesia, dokumenter luar negeri, film, bahkan streaming sepakbola gratis ditonton lewat aplikasi ini. Aplikasi ini belum ada di Google Play, jadi masih aplikasi berekstensi apk. Namun jangan khawatir, aplikasi ini aman dari virus atau bahkan penipuan. Link download aplikasi tv android ada disini.

Selain dapat dipasang di android box, aplikasi ini juga dapat dipasang di hp android anda, sehingga kemana pun anda pergi, dan dimana pun anda berada, anda akan selalu siap menonton channel televisi yang anda suka. Loading nya pun tidak berat. Klik channel tv, tidak perlu menunggu lama langsung konek ke channel tv. Tapi itu jika jaringan inetrnetnya lancar ya.

Jaringan Internet

Yang terakhir yang harus dibutuhkan adalah tentu saja jaringan internet. namanya juga TV berbasis internet, maka tentu saja jaringan internet harus selalu tersedia. Saya sarankan untuk berlangganan jaringan internet di rumah anda, sehingga koneksi dapat stabil.

Itulah 4 hal yang dibutuhkan untuk merubah TV biasa menjadi Smart TV. Tak perlu lagi bermodal mahal beli TV baru untuk nonton live streaming sepakbola. TV yang ada bisa anda sulap menjadi Smart Tv atau TV cerdas dengan biaya murah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Cara Menentukan Posisi Kapal Dengan Baringan 4 Surat

Hits: 43

Cara menentukan posisi kapal dengan baringan 4 surat juga dapat dlihat melalui aplikasi Belajar NKPI. Klik disini untuk mendapatkan aplikasi Belajar NKPI. Baringan empat surat atau baringan 45 adalah teknik menentukan posisi sejati kapal  dengan cara membaring sebuah benda darat ketika kapal tersebut memiiliki baringan relatif 45o. Baringan relatif adalah sudut yang dibentuk antara haluan sejati kapal dengan garis baringan kapal dengan benda. Baringan 45o disebut juga baringan empat surat, karena pada kompas, satu surat adalah memiliki nilai sudut 11 1/o atau 11,25o. Dengan demikian, maka empat surat adalah berarti 11,25x 4 = 45o. Yang merupakan sudut baringan relatif kapal tersebut ke benda darat yang dibaring. Baringan 45 merupakan aplikasi matematika pada segitiga 45o. Perhatikan segitiga ini.

Gambar segitiga 4 surat

Perhatikan segitiga matematika trigonometri ini. Jika sudut CAB adalah sama dengan 45o, dengan sudut CBA adalah 90o atau sudut siku-siku, maka Jarak AB akan sama dengan jarak CB (AB = CB). Teori segitiga ini digunakan untuk menentukan lokasi sejati kapal, dimana jika kapal bergerak dari A ke B, maka jarak AB merupakan jarak yang ditempuh kapal, akan sama dengan jarak dari benda darat atau Benda A ke Kapal tersebut. Dan jarak benda A ke kapal tersebut dapat digunakan untuk menentukan posisi kapal yang sebenarnya, atau posisi sejati kapal.

Agar lebih jelas tentang Cara Menentukan Posisi Kapal Dengan Baringan 4 Surat, mari kita lihat contoh persoalan berikut ini:

Sebuah kapal berlayar dengan kecepatan 5 knot pada haluan pedoman 025o. Pada pukul 06.30, sebuah benda dibaring dengan menggunakan baringan 4 surat. Kemudian pada pukul 07.00, benda yang sama dibaring untuk yang kedua kalinya pada saat kapal melintang dengan tersebut atau dengan baringan relatif 90o. Diketahui variasi 2Timur, deviasi 3Timur. Tentukan haluan sejati kapal, jarak kapal ke benda pada jam 07.00, dan lukis dan tentukan posisi sejati kapal!

Untuk menyelesaikan persoalan tersebut, langkah pertama adalah menentukan haluan sejati kapal, sama seperti dalam cara menentukan posisi kapal dengan baringan silang.

Diketahui pada soal, haluan pedoman adalah 025o. variasi 2Timur, deviasi 3Timur. Haluan sejati merupakan penjumlahan antara haluan pedoman dengan variasi ditambah deviasi. sehingga : 025+ (+2o) + (+3o) = 030o.

Ingat tanda (+) di depan angka 2dan 3o menunjukkan arah Timur, sesuai pada soal.

Selanjutnya mari kita lukis haluan tersebut di peta laut. Tempatkan mistar segitiga di atas mawar pedoman yang ada di peta laut. Tarik garis dari titik pusat mawar pedoman ke angka tiga puluh derajat. Kemudian pindahkan garis tersebut dengan mistar jajar atau dua mistar segitiga ke tempat sembarang di peta laut. Garis ini merupakan garis haluan sejati kapal. Dan kita asumsikan benda yang dibaring adalah benda A yang terdapat di peta laut.

Langkah berikutnya pindahkan kembali garis haluan sejati kapal tersebut ke mawar pedoman. Kemudian buat sudut sebanyak 45 derajat dari garis haluan tersebut. Pada mawar pedoman akan menunjuk kepada angka 75 derajat. Ini karena 30 derajat yang ditunjukkan garis haluan ditambah dengan 45 derajat, yang mana garis ini merupakan baringan relatif pertama kapal ke benda Setelah itu, pindahkan garis baringan relatf tersebut ke benda A sehingga garis ini  berpotongan dengan garis haluan sejati kapal. Titik potong antara baringan relatif pertama dengan garis haluan sejati kapal merupakan posisi kapal pada pukul 06.30.

Berikutnya, tempatkan mistar segitiga siku-siku, dimana sudut siku-siku mistar tersebut menghadap sudut empat puluh lima derajat yang telah dibuat tadi. Buat garis dari benda A sehingga garis tersebut berpotongan dengan garis haluan sejati kapal. Ini merupakan baringan relatif kedua kapal sebesar 90 derajat atau ketika kapal sedang melintangi benda A pada pukul 07.00.

Diketahui kecepatan kapal adalah 5 knot. Waktu baringan pertama atau T satu adalah pukul 06.30, dan waktu baringan kedua atau T dua adalah pukul 07.00.Dengan demikian selisih waktu antar baringan adalah 07.00 – 06.30 = 30 menit atau 0.5 jam

Dengan demikian dengan menggunakan rumus s = V . t, dimana:

s = jarak (mil), V = Kecepatan kapal (knot), t  = waktu (jam)

maka jarak tempuh kapal adalah 5 mil/jam x 0.5 jam = 2,5 mil

Langkah berikutnya: Gunakan jangka untuk membuat skala jarak pada peta laut. Tempatkan jangka di sisi atas atau sisi bawah peta laut. Sisi ini menunjukkan garis bujur bumi. Telah dihitung sebelumnya bahwa jarak yang diperoleh adalah 2,5 mil. Perhatikan angka perubahan pada garis bujur pada peta laut tersebut.tersebut. Kita ketahui bahwa 1′ bujur = 1 mil laut.  Dengan demikian, pada garis bujur bumi ini, kita jangkakan sebesar 2,5 menit. Sesuai dengan kaidah segitiga 45 derajat, jarak tempuh kapal adalah sama dengan jarak dari kapal ke benda. sehingga jarak kapal ke benda tersebut adalah 2,5 mil. Oleh karena itu, kita tinggal pindahkan jangka tersebut ke garis baringan relatif kedua, dimana ujung satu menyentuh benda A. Ujung jangka lainnya inilah menunjukkan posisi sejati kapal, atau posisi kapal yang sebenarnya.

Lihat Cara Menentukan Posisi Kapal Dengan Baringan 4 Surat versi video dibawah ini:

CARA MENGHUBUNGKAN ROUTER TP LINK WR-740N KE Iconnet UNTUK MEMPERLUAS JANGKAUAN SINYAL WIFI

Hits: 75

Iconnet adalah layanan jasa internet berbasis fiber optik atau serat fiber yang diluncurkan oleh PT. Perusahaan Listrik Negara atau PT.PLN. Dengan adanya jaringan internet dari iconnet, maka masyarakat luas sudah dapat menikmati akses internet rumahan cepat sehingga informasi maupun kegiatan digital lainnya seperti bisnis dropshipping secara online dapat di akses dengan baik. Akses internet rumahan iconnet sebetulnya dapat diakses secara nirkabel, namun ada kalanya jangkauan wifi iconnet terbatas. Penyebabnya bisa saja karena jarak yang terlalu jauh, atau kondisi rumah yang terhalang beton, misalnya pada rumah berlantai 2 atau 3. Untuk mengakali berkurangnya sinyal wifi iconnet, maka dapat digunakan router TP LINK WR-740N sebagai alat tambahan alat untuk memperluas jangkauan sinyal wifi iconnet. Berikut adalah cara menghubungkan router TP LINK WR-740N ke Iconnet untuk memperluas jangkauan sinyal wifi. Cara setting TP LINK WR-740N ke Iconnet ini pada prinsipnya adalah sama dengan cara setting TP LINK WR-740N untuk mikrotik, dimana Router TP LINK WR-740N berfungsi sebagai acess point.

ROUTER TP Link WR-740N

Tanpa perlu panjang lebar lagi, berikut koneksi Router TP LINK WR-740N ke Iconnet.

  1. Pastikan bahwa Firewall dan security network pada laptop, tablet, atau hp android dalam kondisi off atau mati.
  2. Sambungkan perangkat TP-LINK WR-740N dengan daya listrik. Tunggu sesaat hingga lampu-lampu indikator pada perangkat menyala, yaitu indikator power, setting, dan wifi.
  3. Sambungkan kabel LAN dari Port LAN 1 IConnet ke Port WAN pada perangkat TP-LINK
  4. Jika perangkat adalah perangkat yang pernah digunakan, maka tekan tombol reset dengan menggunakan jarum atau ujung pulpen pada perangkat TP Link yang posisinya ada di bagian belakang alat. Jika perangkat TP link WR-740N adalah perangkat baru, atau belum pernah dipakai, maka langsung loncat ke langkah nomor 5.
  5. Buka laptop, atau tablet, atau HP android.
  6. Klik koneksi internet wifi dan pilih TP-LINK. Dan pastikan berstatus connected atau terhubung. Jika tidak terhubung, maka mungkin ada masalah di kabel LAN.
  7. Buka browser Google Chrome atau Mozilla Firefox. Disarankan menggunakan Mozilla Firefox. Pada address bar, ketikan tplinkwifi.net atau http://192.168.0.1/ . Login dengan user name: admin, dan password: admin
  8. Pada menu, klik Nirkabel atau wireless. Dan lakukan penyetingan sebagai berikut.
  9. Pada kolom Nama jaringan nirkabel, isi dengan nama jaringan yang ingin anda buat. biarkan settingan yang lain, kemudian klik save atau simpan. Perhatikan gambar berikut.
tampilan setting TP Link WR-740N

11. Anda akan diperintahkan untuk restart. tekan “click here” untuk restart, dan tunggu beberapa saat hingga lampu indikator perangkat TP LINK WR-740N menyala normal.

12. Hubungkan komputer anda dengan jaringan wifi yang sudah anda buat tadi. (Jika sebelumnya nama jaringan wifi adalah TP-LINK…., sekarang nama jaringannya adalah nama jaringan yang sudah anda buat.

13. Kembali masuk ke menu TP LINK di tplinkwifi.net atau http://192.168.0.1/ .

14. Pada menu DHCP, klik nonaktif pada server DHCP. Ini artinya adalah bahwa perangkat TP Link ini akan mengikuti settingan alamat IP yang sama dengan alamat IP Iconnet. karena perangkat TP link ini berfungsi untuk hanya meneruskan sinyal wifi Iconnet. Alias alat TP LINK menjadi acces point atau wifi expander. Perhatikan gambar di bawah ini

15. Klik Simpan, lalu lakukan restart perangkat dengan meng-klik tombol “click here”.

16. Buka koneksi internet di laptop, atau tablet, atau hp android, dan pilih koneksi jaringan wifi yang telah anda buat. pastikan terhubung atau connected.

17. Test browsing dengan membuka laman Youtube, atau laman Google.com

Itulah cara menghubungkan router TP LINK WR-740N ke Iconnet untuk memperluas jangkauan sinyal wifi. Semoga bermanfaat.

HOTEL MURAH DI KALIANDA LAMPUNG SELATAN

Hits: 81

Hotel bagus di Kalianda
HOTEL NIRWANA KALIANDA

Kalianda merupakan ibukota Kabupaten Lampung Selatan. Jika anda melakukan bepergian dari arah Jawa menuju Sumatera, Kalianda adalah tempat yang cocok untuk beristirahat. Kalianda merupakan kota kecil namun boleh dibilang lengkap dalam sisi fasilitas. Pun demikian dengan keramaian, anda tidak perlu khawatir jika tiba pada ini hari di daerah Lampung Selatan. kalianda adalah tempat yang aman dan nyaman untuk beristirahat. Ada terdapat hotel murah di Kalianda Lampung Selatan.

Nama hotel murah di Kalianda Lampung Selatan ini adalah Hotel Nirwana. Dengan tagline “Hotel Bintang harga Melati”, hotel ini menawarkan harga yang murah di kantong namun memiliki fasilitas penginapan hotel yang sangat nyaman. Konsep yang diusung oleh hotel ini adalah seperti villa. Sehingga tempat ini sangat cocok untuk beristirahat sambil menikmati segarnya udara luar Kalianda. Harga yang ditawarkan untuk satu malam di Hotel Kalianda Nirwana ini adalah antara Rp. 300.000 hinga Rp. 350.000. Ada tambahan biaya jika kita menginginkan sarapan pagi dan kopi atau teh di pagi hari.

Penampakan Hotel Murah di Kalianda

Jika anda melakukan perjalanan dari arah Jawa, misalnya dari Tasikmalaya ke Lampung, dan memasuki tol Sumatera-Palembang, untuk mencapai hotel murah di Kalianda Lampung Selatan ini, anda bisa keluar tol di gerbang tol kalianda. Kemudian bergerak ke arah Bakauheni. Anda belok ke arah kanan di pertigaan pertama setelah gerbang tol Kalianda. Jarak dari gerbang tol Kalianda menuju kota kalianda adalah sekitar 10 hingga 15 menit. Hotel Nirwana Kalianda berada di sebelah kiri jalan. Jika melalui Jalan Lintas Sumatera, jika anda bergerak dari arah Pelabuhan bakauheni, maka Kalianda berada di sebelahkiri jalan. Jarak tempuh ke tempat ini dari Pelabuhan bakauheni ke Hotel Nirwana Kalianda adalah sekitar 37 menit. Silahkan klik peta di bawah ini untuk memudahkan perjalanan menuju hotel murah di Kalianda Lampung Selatan.

Hotel ini saya rekomendasikan sebagai tempat beristirahat sebelum melakukan perjalanan ke Sumatera atau ketika sedang melakukan perjalanan dinas, atau perjalanan bisnis ke wilayah Lampung Selatan. Karena selain murah, aman dan nyaman, akses untuk ke berbagai tempat kuliner yang murah meriah di sekitar Kalianda pun sangat mudah dan cepat. Hotel ini berada tepat d jantung kota Kabupaten Kalianda, sehingga keramaian di tengah malam selalu ada, namun demikian keamanan di wilayah ini tetap terjaga.

8 Aturan Keselamatan Kapal akibat kapal titanic tenggelam

Hits: 74

Materi 8 Aturan Keselamatan Kapal Akibat Titanic Tenggelam dapat dilihat di aplikasi Belajar NKPI

Atau dapat langsung dilihat i channel youtube: Yusepchannel33

Kapal RMS Titanic adalah sebuah kapal penumpang super Britania Raya yang tenggelam di Samudra Atlantik Utara pada tanggal 15 April 1912 setelah menabrak sebuah gunung es pada pelayaran perdananya
dari Southampton, Inggris ke New York City. Akibat hal tersebut, maka 8 ATURAN KESELAMATAN KAPAL AKIBAT KAPAL TITANIC TENGGELAM

Penyebab kapal tenggelam adalah karena 5 dari 16 kompartemen kedap airnya terisi oleh air akibat gesekan lambung kanan dengan gunung es. Padahal kapal Titanic dirancang agar tetap terapung walau 4 kompartemen kedap air terisi air.

Kecelakaan kapal ini ditanggapi dengan didorongnya perbaikan besar-besaran keselamatan laut. Salah satu warisan terpenting dari bencana ini adalah penetapan Konvensi Internasional untuk Keselamatan Penumpang di Laut (SOLAS) pertama pada tahun 1914.

SOLAS adalah akronim dari Safety Of Life At Sea, merupakan konvensi
paling penting dari seluruh konvensi internasional tentang kemaritiman.
SOLAS menjadi standar keselamatan maritim yang wajib diterapkan
pada kapal niaga (merchant vessel) berukuran tertentu dan menjadi induk bagi terbitnya berbagai standar (code) bagi kontruksi kapal,
peralatan, dan pengoperasian.

Atas kejadian tenggelamnya kapal Titanic ini, maka muncul aturan-aturan baru yang menyangkut keselamatan kapal beserta isinya.
Berikut adalah 8 ATURAN KESELAMATAN KAPAL AKIBAT KAPAL TITANIC TENGGELAM:

  1. Kecepatan Kapal saat Berada di Daerah gunung Es
    Solas 1914 yang disepakati oleh 13 negara merekomendasikan bahwa
    jika kapal melihat gunung es dan berada dekat dengan arah berlayarnya maka setiap petugas di atas kapal harus mengemudikan kapal dengan kecepatan sedang atau merubah haluan berlayarnya menjauhi gunung es tersebut
  2. Distress alert atau informasi marabahaya
    Titanic menggunakan alat komunikasi radio yang hanya memiliki jarak jangkauan sejauh 200 nautical mil atau sekitar 400 km. lewat dari itu, tidak ada kapal yang akan mendengarkan berita atau informasi marabahaya ini.Dan ini akan membuat keterlambatan bahkan tidak ada pertolongan dari kapal lain. SOLAS mengemukakan bahwa distress alert sangat penting. jarak jangkauan radio harus sejauh mungkin, sehingga kini setiap kapal wajib dilengkapi dengan radio satelit.
  1. Jumlah Sekoci
    Kapal Titanic yang tenggelam memakan banyak korban jiwa karena
    jumlah sekoci yang dimilikinya tidak cukup untuk memuat seluruh penumpang SOLAS memperhatikan hal ini, dan akhirnya diputuskan bahwa setiap kapa harus memiliki sekoci dan rakit penolong yang sesuai dengan daya tampung kapal ditambah tambahan rakit penolong atau liferaft sebanyak 25 % dari jumlah penumpang. Itu artinya jika daya tampung kapal adalah 1000 penumpang dan diketahui daya tampung tiap sekoci adalah 20 orang, maka sekoci yang harus tersedia di kapal adalah 1000 dibagi 20 ditambah dengan tambahan sekoci untuk 25% kali seribu orang. Sama dengan 50 sekoci yang wajib tersedia ditambah tambahan untuk 250 orang. Sehingga sekoci tambahannya adalah 13 buah. Maka total sekoci yang harus tersedia di kapal adalah 63 buah.
  1. Immersion Suits atau Baju Pelindung suhu tubuh
    Kondisi para penumpang dan kru Titanic yang berada di air YANG DINGIN saat kapal tenggalam membuat panas tubuh mereka MENURUN DRASTIS. Karena itu, banyak penumpang dan kru kapal titanic tewas karena hipothermia. Hipothermia adalah kondisi ketika suhu tubuh menurun drastis hingga jauh di bawah normal (37oC). Akibat kejadian ini, SOLAS memutuskan untuk membuat aturan bahwa setiap kapal baik kapal penumpang maupun kapal barang harus memiliki baju pelindung suhu tubuh dalam jumlah tertentu. Jika tidak tersedia, maka harus membeli dengan segera.
  1. Pelatihan crew kapal dalam menggunakan sekoci penyelamat
    Investigasi kapal titanic menemukan bahwa para kru kurang dibekali keterampilan dalam menaik turunkan sekoci yang ada di kapal titanic.
    Selain itu pada saat kejadian, sekoci tidak terisi penuh karena para petugas tidak mengetahui kondisi sekoci tersebut. Para petugas maupun pemimpin kapal tidak mengetahui dan tidak diinformasikan apakah sekoci tersebut sudah diuji coba kekuatannya. Keadaan ini membuat SOLAS merekomendasikan bahwa setiap kru kapal harus mengikuti setiap latihan penggunaan sekoci secara berkala dan harus tersedia informasi yang lengkap mengenai sekoci-sekoci yang digunakan di atas kapal tersebut
  1. Desain sekoci penyelamat
    Pada kejadian tenggelamnya Titanic, banyak orang meninggal diatas sekoci karena sekoci tersebut terbuka sehingga penumpang tidak terlindungi oleh dinginnya cuaca. Melalui kejadian ini, SOLAS memberikan persyaratan bahwa desain sekoci harus tertutup. pada kapal penumpang, sekoci yang semi tertutup dapat dirancang untuk memudahkan naik turunnya penumpang. Namun demikian, harus dilengkapi dengan atap yang dapat dibentangkan.
  1. Public Address System
    Banyaknya korban jiwa kapal Titanic adalah karena tidak adanya informasi yang jelas yang dapat didengar oleh para penumpang.
    Hal ini menyebabkan kekacauan dan kebingungan di para penumpang Atas kejadian ini, semua kapal diwajibkan memasang Public Address System sebagai salah satu komponen kelselamatan di atas kapal. Public address system adalah amplifikasi suara elektronik dan sistem distribusi dengan mikrofon, amplifier, dan pengeras suara, yang digunakan untuk menyampaikan informasi yang bersifat massal, misalnya untuk pengumuman.
  1. Patroli Es
    untuk pertama kalinya, SOLAS menyetujui adanya patroli es secara berkala di daerah Atlantik Utara. Dan rekomendasi ini dilaksanakan hingga sekarang dengan perbaikan-perbaikan teknis pelaporan kondisi es dengan memanfaatkan berbagai aplikasi teknologi

Itulah 8 aturan keselamatan yang muncul sebagai akibat dari tenggelamnya Kapal Titanic. dan tonton videonya disini.

Tempat Wisata Lampung tanggamus | Muara Pantai Burnai – Kotaagung Kab. Tanggamus

Hits: 211

Tempat Wisata lampung | Muara Pantai Burnai – Kotaagung Kab. Tanggamus versi video dapat dilihat di youtube channel : yusepchannel33

Pantai adalah lokasi wisata di lampung yang merupakan salah satu destinasi wisata ke Lampung terpavorit. Ada banyak lokasi wisata pantai Lampung. Namun lokasi wisata pantai Lampung yang lengkap dengan spot memancing di muara adalah terletak di Kotaagung Kabupaten tanggamus Propinsi Lampung. Tempat wisata bahari ini adalah bernama Muara Pantai Burnai. Pantai ini merupakan bagian dari Teluk Semaka yang ada di wilayah Kabupaten Tanggamus Propinsi Lampung. Di tempat wisata ini, selain terdapat pantai untuk rekreasi keluarga, juga terdapat muara yang dapat menjadi spot bagus untuk memancing atau latihan memancing. Keluarga yang suaminya hobi memancing. lokasi ini bisa menjadi rujukan wisata. Suaminya memancing di muara dengan target ikan baronang, atau baramundi, sementara para istri dan anak dapat menikmati keindahan pantai muara burnai Tanjungan Kab,Tanggamus. Simak gambaran Tempat Wisata Lampung Tanggamus | Muara Pantai Burnai – Kotaagung Kab. Tanggamus melalui video berikut ini.di video ini juga dicantumkan peta rute lokasi wisata muara pantai burnai dari Bandar Lampung.

Dari kota Bandar Lampung, Tempat Wisata Lampung Tanggamus | Muara Pantai Burnai – Kotaagung Kab. Tanggamus dapat ditempuh dalam waktu 3 jam perjalanan dengan menggunakan kendaraan roda empat. Jalan menuju tempat ini sudah sangat bagus, dan jangan khawatir mengenai keamanan. Penduduk di daerah ini sangat ramah dan baik hati. Akan tetapi, disarankan agar anda membawa persediaan makanan atau kebutuhan lain, sebab lokasi ini masih jarang terdapat warung yang menyediakan kebutuhan anda. Untuk pergi ke warung terdekat, jaraknya bisa ditempuh hingga sekitar 10-15 menit menggunakan kendaraan roda dua. Akan lebih lama lagi jika berjalan kaki. Memasuki area ini wisata muara pantai Burnai ini anda tidak dikenakan biaya, anda hanya dikenakan ongkos parkir saja untuk membantu kerja para penjaga parkir yang menyusun kerapihan kendaraan yang diparkir.

Mengenai lokasi memancing, muara pantai Burnai adalah spot yang bagus untuk para pemancing baik yang sudah mahir maupun pemula. Teknik baitcasting adalah teknik yang cocok digunakan disini, namun demikian tidak masalah juga jika ingin mencoba memancing dengan teknik dasaran yang umum. Para pemula yang baru belajar baitcasting, bisa memanfaatkan tempat ini untuk berlatih melempar pancing yang tentunya setting alat pancingnya disetel terlebih dahulu agar dapat terlempar jauh meski dengan menggunakan umpan minnow yang ringan. Klik disini untuk tutorial mengenai setting lure minnow ringan tapi lemparan bisa jauh. Ikan target paforit yang terdapat disini adalah ikan baramundi atau kakap sejati. Dijamin, sensasi tarikannya jika beruntung mendapatkan yang  ukuran 1 kg ke atas akan membuat anda ketagihan karena asli bahagia. Selain baramundi, ikan yang banyak terdapat disini juga adalah baronang, belanak, dan jika pada waktu-waktu tertentu ketika muara sedang kondisi pasang, terdapat Giant Trevally yang memasuki muara pantai Burnai ini. Tapi khusus untuk Giant Trevally yang masuk muara adalah kondisi yang jarang terjadi. Anda akan sangat beruntung jika kebetulan mendapatkan momen spesial ini.

Itulah informasi mengenai lokasi wisata pantai di Kab. Tanggamus Prop. Lampung yang cocok untuk keluarga yang menyukai wisata pantai dan hobi memancing. Klik video penampakan tempat wisata muara pantai Burnai di Kab. Tanggamus disini. Selamat Berwisata…dan jangan lupa sebarkan lokasi ini ke teman-teman anda.

aplikasi android untuk nonton liga champions gratis

Hits: 137

Pertengahan September 2021 kemarin sudah mulai bergulir lagi kompetisi sepak bola liga champions eropa. Seperti kita tahu, Liga Champions Eropa adalah liga yang paling banyak diminati karena para pemain bintang ada disana. Sayangnya, siaran liga champion ini di Indonesia sudah mulai tidak gratis seperti dulu. Dengan kata lain, kita harus langganan TV berbayar untuk nonton siaran liga champions. Tapi jangan khawatir, karena kita semua punya handphone android, maka kita pun bisa pasang aplikasi android untuk nonton liga champions gratis.

Aplikasi ini tidak ada di Google Play. Jadi musti download link aplikasinya. Untuk download link aplikasinya silahkan klik disini. Tampilannya akan seperti ini:

Silahkan anda klik download dan klik hasil download nya di handphone android anda. Dan anda sudah bisa menonton liga champions eropa gratis di hp android anda. Selain liga champions, liga-liga eropa pun tersedia disini, bahkan stasiun-stasiun televisi luar negeri seperti Fox dan lain-lainnya tersedia di aplikasi ini. namun sayang, untuk Fox per tanggal 1 Oktober 2021 Stasiun TV Fox Channel tidak siar lagi di Asia Tenggara. termasuk keluarganya seperti fox movies, fox sport, dan National Geographic People. Tapi tak apa, toh kita akan nonton sepak bola eropa sampai puas.

Tampilan aplikasinya adalah seperti di gambar atas artikel ini.

Oh iya, bagi penikmat sepak bola Indonesia, melalui aplikasi ini anda dapat nonton Liga 1 BRI gratis. Aplikasi nonton Liga 1 BRI gratis ini sudah terbukti gratis dan tentunya aplikasi ini bebas virus setelah di cek oleh Metadefender dan Virustotal.

Agar dapat ditonton di TV, anda tinggal menggunakan dongle anycast Miracast untuk dikoneksikan ke Televisi. Harga Miracast ini murah. hanya Rp.150.000 rupiah, namun kualitasnya sangat bagus. Yang pasti TV kita harus ada slot USB agar dapat beroperasi. Ini penampakan alat untuk menghubungkan hp android ke TV. Jika mau nonton di PC, install aplikasi ini di aplikasi Bluestack for PC anda atau aplikasi lainnya yang memungkinkan PC dapat membuka file APK.

alat untuk menghubungkan hp android ke TV

Klik link aplikasi android untuk nonton liga champions gratis disini. Aplikasi nonton sepakbola gratis

Selamat nonton sepakbola liga-liga Eropa dan indonesia gratis. And let’s find out who is the winner in this season

Bis jurusan lampung-tasik

Hits: 778

Perjalanan dari Lampung ke Tasikmalaya atau sebaliknya kini tidaklah susah lagi. Sekarang ada transportasi darat bis jurusan Lampung-Tasik atau sebaliknya dari Tasik ke Lampung yang cepat dan nyaman. Bis ini trayek Lampung ke Tasikmalaya atau Tasikmalaya ke Lampung ini diselenggarakan oleh perusahaan jasa transportasi dengan merk dagang PO. BSI.

Jadwal keberangkatan dari Lampung menuju Tasikmalaya adalah tiap hari dari Senin hingga Minggu jam 17.00 WIB. Pool bis PO.BSI di daerah Lampung adalah di Kotabaru-Tanjung Karang, Tepat di pintu keluar tol Kotabaru-Lampung. Sedangkan Pool bis PO.BSI di Tasikmalaya adalah di Jl. H. Djuanda Kota Tasikmalaya. Lokasinya adalah di seberang Transmart Tasikmalaya. Jadwal Keberangkatan dari tasikmalaya adalah juga tiap hari dari Senin hingga Minggu jam 09.00 WIB. Bis PO.BSI dari Lampung merupakan bis yang berasal dari Palembang menuju Tasikmalaya. Bis ini berangkat dari Palembang dengan tujuan akhir di Tasikmalaya.

Kondisi bis sangat nyaman, dengan seat 2-2, full AC, reclining seat, toilet, smoking room, serta disediakan charger untuk mengisi baterai gadget para penumpang. Jika berangkat dari Lampung jam 17.00 WIB, maka akan tiba Tasikmalaya jam 05.00 WIB. Sedangkan jika berangkat dari Tasikmalaya jam 09.00 WIB, maka akan tiba di Lampung Kotabaru Tanjung Karang pukul 20.00. Jika dari Tanjungkarang akan berangkat lagi ke daerah lain di Lampung esok harinya, pool ini memberikan layanan menginap secara gratis, walau fasilitasnya tidaklah sehebat fasilitas hotel yang ada di dekat bandara misalnya. Menginap di pool ini demi memberikan rasa aman bagi penumpang yang tiba di Lampung ada malam hari. Berikut ini adalah penampakan Bis jurusan Lampung-Tasik atau sebaliknya, bis jurusan Tasik-Lampung, serta foto depan pool PO. BSI.

penampakan interior bis jurusan tasik-lampung, tasik-palembang dan sebaliknya
bis eksekutif lampung-tasik yang bersih dan nyaman
ini dia bis jurusan tasik ke lampung hingga palembang
pool bis tasik-lampung di kota tasikmalaya

Jadi, sekarang bepergian dari Lampung ke Tasikmalaya atau sebaliknya tidak perlu repot lagi. Tidak perlu lagi susah mencari bis jurusan Lampung-Tasik. Solusinya adalah dengan PO.BSI yang dapat diandalkan. Sangat aman dan nyaman. Pemesanan tiket pun sangat mudah, walau belum memfasilitasi order tiket secara online, namun dengan menghubungi nomor WA yang disediakan oleh pool bis baik yang di Lampung maupun di Tasik, pelayanan pelanggan bis ini menurut saya cukup memuaskan. Bagi anda yang ingin bepergian menggunakan bus Lampung-Tasik atau Tasik-Lampung, berikut adalah nomor telpon pool PO.BSI yang dapat dihubungi:

PO.BSI Kotabaru Lampung : 085269063940

PO.BSI Tasikmalaya : 081221039787 – 081221635755

#lebarandirumahsaja

Hits: 14

Tahun ini, tahun 2021 atau tahun hijriah 1442 adalah tahun kedua lebaran di masa pandemi COVID-19. Setelah lebaran tahun sebelumnya (tahun 2020), semua masyarakat Indonesia terpaksa tidak melakukan tradisi mudik, kini kembali di tahun 2021, masyarakat diharapkan untuk melakukan #lebarandirumahsaja. Pemerintah meminta masyarakat tidak melakukan mudik bukanlah tanpa alasan. Kondisi pandemi COVID-19 ini adalah kondisi wabah yang belum tuntas antisipasinya. Obatnya masih belum manjur semanjur obat pil kina untuk Malaria misalnya, atau penisilin untuk antibiotik. Pemerintah Indonesia khawatir, dengan mudik, dimana ribuan orang kembali ke kampung halaman akan menimbulkan penyebaran penyakit yang tidak terkendali.

Kita harus belajar dari India, dimana saat ini hingga tulisan saya buat, kabarnya sudah 200 orang per hari dinyatakan meninggal karena COVID-19. Wabah COVID-19 sudah berjalan tepat satu tahun, banyak engara sudah dapat mengantisipasi dan menurunkan tingkat penularan dan tingkat kematian dengan protokol kesehatan yang mereka gunakan. Tapi India, ini bukti bahwa ada ketidakdisiplinan di masyarakatnya.. Protokol kesehatan mungkin sudah mereka buat, akan tetapi pelaksanaan di lapangan tidak sepenuhnya sesuai dengan protokol tersebut. Banyak sekali alasannya…

Anyway…saya gak mau membahas soal COVID-19 India. Saya tetap mau membahas mudik lebaran 2021, dimana pemerintah menganjurkan, bahkan memaksa untuk #LebaranDiRumahSaja.

Saya berpendapat, kita ikuti saja pemerintah lah…Untuk saat ini..gak usah memaksa untuk mudik. Resiko nya terlalu berat…Resiko karena tertular COVID-19 otomatis sudah dipastikan akan meningkat, tapi yang kongkrit adalah begini….

  1. Pemerintah sudah melakukan pencegatan di tempat-tempat yang strategis. Kabarnya lebih dari 300 titik pencegatan tersebar di mudik tahun ini. Konsekuensinya, jika kena pencegatan…harus putar balik…dan itu tentu nambah ongkos, bahkan buang ongkos sia-sia..
  2. Ok maksa mudik dengan menggunakan jalan-jalan tikus…Tapi itu gambling bro…yakin bisa lolos? Emang tahu jalan tikusnya? Trus mending kalo sendirian mudiknya, kalo rame-rame dengan keluarga? bawa anak kecil? Wah ini repot…. cape di jalan, kucing-kucingan kayak buronan, ditambah budget membengkak tak terduga….
  3. Ah…pokoknya maksa mudik. Pake surat tes COVID-19. Hei…..ingat…pemerintah melarang mudik..jadi walaupun pake surat tes covid, dan dinyatakan negatif, tetap saja disuruh putar balik..karena judulnya dilarang mudik…bukan boleh mudik untuk yang punya surat tes COVID-19.
  4. Ok.. kalo begitu..ane tetap mudik dengan bawa surat tugas dari instansi saya…!!! OK….punya surat tugas….tapi beneran anda diberi surat tugas walau gak tugas? atau surat tugasnya palsu? kalo anda diberi surat tugas tapi tidak bertugas rasanya itu tidak mungkin. Kalo ia, maka institusi atau perusahaan itu ambil resiko, dan memberikan persetujuan karyawannya untuk berbohong…itu jelas gila…Lalu kalo pake surat tugas palsu, berarti anda bohong dong…bagaimana kalau ternyata surat tugasnya diverifikasi ke kantor tempat anda bekerja, dan pimpinan anda tahu anda berbohong. Konsekuensi yang hampir pasti adalah ..ANDA TERKENA EFISIENSI KARYAWAN….alias…DIPECAT…karena institusi ditegur pemerintah sebabnya anda berbohong…WOW…rugi kebangetan itu mah…mudik gak jadi…karena disuruh putar balik, eh dipecat pula….

Jadi…untuk tahun ini…kita lebaran gak perlu mudik lah…untuk bertemu orang tua mau tidak mau gunakan gawai saja…Ini demi kesehatan kita bersama… Saat ini tidaklah bijak melakukan liburan disaat kondisi darurat seperti ini. Tidak ada yang tahu di kampung halaman bertemu tetangga yang tanpa gejala COVID-19. ATau sebaliknya justru kita merasa sehat padahal kita adalah orang tanpa gejala yang akhirnya menularkan penyakit di kampung halaman…Ada kan kejadian macam begitu?? Sabar saja…suatu saat ada waktunya untuk bertemu dengan sanak keluarga…Wabah ini pasti berakhir.. Maka dari itu..mari kita sukseskan program pemerintah #lebarandirumahsaja.

Hotel Murah Di Dekat Bandara Raden Intan Bandar Lampung

Hits: 20

Sudah lama saya tidak aktif menulis. Bukan malas, tapi karena kesibukan saya menyelesaikan studi di Surabaya sehingga tidak ada waktu untuk menulis di website ini. Pada kesempatan pertama setelah menyelesaikan studi di Surabaya, saya ingin menulis pengalaman saya ketika kembali pulang dari Surabaya ke Bandar Lampung.

Saya kembali dari Surabaya menuju Lampung dengan menggunakan pesawat Lion Air pada pukul 18.40 dan mendarat Radin Intan alias Bandara di Lampung pada pukul 20.04. Setelah mendarat di Bandara Lampung, sebetulnya tujuan saya adalah ke Way Kanan, akan tetapi karena bis tujuan Way Kanan sudah tidak ada maka saya terpaksa harus menginap dulu. Perlu diketahui bahwa bis tujuan Way Kanan hanya ada pada pagi hari sekitar jam 8-10 pagi dan jam 12-13.00. Bis ini hanya ada dua kali pemberangkatan setiap harinya, ditambah dengan travel pada jam 16.00.

Saya menginap di Hotel Aero Guesthouse. Jaraknya adalah 600 meter ke arah Tanjung Karang jika dilihat di Google Map, dan jika berjalan kaki menghabiskan waktu 15 menit, sedangkan dengan menggunakan motor seperti Go-jek membutuhkan waktu 1 menit perjalanan. Hotel ini walaupun kamarnya kecil, akan tetapi boleh dibilang bagus jika hanya untuk sekedar transit saja. Di hotel ini sudah tersedia wi-fi, AC, dan TV khusus untuk kamar tertentu. Saya menginap semalam dengan biaya Rp. 200.000 per malam. Tidak ada TV sih, akan tetapi Wi-fi super kencang. Jadi walau tidak ada TV saya tetap dimanjakan dengan hiburan menggunakan wi-fi. Toh TV juga hanya siaran lokal saja dan itu pun bisa streaming kalo saya mau. Jika mau yang ada TV ya ongkos per malamnya lebih malam, yaitu Rp. 300.000 per malam. Tapi menurut saya sayanglah, mending yang Rp. 200.000 saja.

Luas kamar yang saya tempati mungkin hanya berukuran 3×3 meter. Hanya ada satu tempat tidur dan kamar mandi. Tidak ada lemari ataupun wastafel. Namun begitu, kondisi kamarnya bagus, rapi, dan bersih. Ada handuk dan peralatan mandi serta air mineral disediakan bagi pengunjung yang ingin menginapdi hotel Aero Guesthouse ini. Pelayanan juga baik. Penerima tamunya bapak-bapak namun energik dan gaul enak untuk diajak ngobrol. Tanya sedikit saja dia bakal cerita banyak he..he.. Jadi kalo bete di kamar ngobrol aja sama bapaknya di lobby hotel wkwkwk. Jadi kesimpulannya jika anda mendarat di bandara Raden Intan dan ingin beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan anda, Hotel Aero Guesthouse sangat direkomendasikan.