Kenali Para Pemain Yang Terlibat Di Toko Retail Anda

Visits: 18

Sebagai seorang pebisnis dan pemilik toko, anda harus mengenali para pemain yang terlibat dalam usaha anda. Ada tiga pemain yang sangat menentukan keberhasilan anda, dan anda harus mengenal mereka dengan baik, yaitu pelanggan, pemasok,dan karyawan.
Pelanggan adalah sumber penghasilan anda. Merekalah yang diharapkan menyumbangkan aliran masuk uang kas anda dan pada akhirnya menambah kekayaan anda. Untuk mereka yang hanya sekali membeli barang di toko anda, sebut saja mereka pembeli. Sedangkan bagi mereka yang membeli berulang-ulang di toko anda, maka itulah yang dinamakan pelanggan. Nilai pelanggan sangat jauh jika dibandingkan dengan pembeli, karena pelanggan memiliki ikatan emosional dengan toko anda yang menyebabkan mereka senang dan nyaman untuk berbelanja di toko anda. Itulah yang dinamakan pelanggan loyal. Semakin banyak pelanggan loyal yang toko anda dapatkan, maka pundi-pundi kekayaan anda akan semakin bertambah dan kelangsungan hidup toko anda akan semakin terjamin. Pelanggan yang loyal akan anda dapatkan jika toko anda menerapkan “service beyond service excellent”.
Pemain kedua yang harus diperhatikan adalah pemasok. Pasokan yang kurang utnuk toko anda akan menyebabkan anda kehilangan pelanggan yang sudah andamiliki. Dengan para pemasok, anda harus teliti dan memperlakukan mereka dengan baik. Kepercayaan dan kejujuran adalah hal yang utama dalam membina hubungan dengan pemasok. Jangan pernah sekali-kali anda ingkar janji dengan pemasok, dan jangan pula anda berbuat curang kepada pemasok. Jika masa jatuh tempo pembayaran anda kepada pemasok sudah tiba, segeralah bayar bagaimanapun caranya. Masalah uang adalah masalah yang sensitif. Sekalinya anda berbohong soal ketelatan dalam pembayaran jatuh tempo anda, mungkin anda tidak akan diberikan kredit lagi oleh mereka. Dan ini sangat buruk untuk kemajuan usaha anda. Jadi pelayanan bukan hanya ditujukan kepada pelanggan anda saja akan tetapi kepada pemasok anda pun pelayanan harus prima.
Pemain ketiga yang harus anda perhatikan adalah para karyawan anda. Karyawan adalah orang kepercayaan anda di barisan terdepan untuk menghadapi pelanggan. Mereka adalah duta-duta bisnis anda. Jika mereka bersikap buruk terhadap pelanggan, maka pelanggan akan menilai jelek toko anda, bukan karyawan anda,dan pada akhirnya tokoanda akan ditinggalkan oleh mereka. Oleh karena itu perlakukan karyawan anda sebagai suatu aset yang berharga bagi bisnis anda. Berikan pelatihan mengenai service, suggestive selling, dan impulse buying customers untuk bekal mereka dalam menghadapi pelanggan. Berikan pemahaman bahwa pelangganlah yang membayar mereka, bukan perusahaan anda. Dengan demikian mereka akan merasa memiliki toko anda dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan.

“Every business is a service business”, segala bisnis pada prinsipnya adalah melayani. Dan perlakuan kepada ketiga pemain itu semuanya mengarah kepada satu hal yaitu service. Layani tiga pemain kunci tersebut dengan baik agar toko anda tetap bertahan dan bahkan bisa berkembang.
Klik disini untuk versi Bahasa Inggris

One thought on “Kenali Para Pemain Yang Terlibat Di Toko Retail Anda”

Leave a Reply

Your email address will not be published.