Memenangkan Kompetisi Bisnis

Views: 15

Kompetisi bisnis tidak bisa dihindari dan pasti akan terjadi dengan berbagai alasan. Kenapa ? Pertama, karena sesuatu yang bagus dan menguntungkan akan mengundang pemain lain masuk ke dalam bisnis yang sama, apalagi di bisnis retail yang sangat mudah untuk dimasuki baik skala kecil maupun menengah. Kedua, adalah karena pasar selalu membutuhkan suatu pilihan. Kehadiran kompetitor merupakan hal yang selalu dinanti oleh konsumen.
Sudah menjadi suatu hal yang umum bahwa kehadiran kompetitor mengancam kestabilan suatu bisnis. Akan tetapi dibalik keadaan tersebut kehadiran kompeatitor bisa menjadi pemicu bagi pebisnis untuk menjaga kualitas dirinya sehingga mampu mempertahankan pelanggannya.
Pasar ibarat kue yang diperebutkan oleh sejumlah orang yang berminat Diantara orang-orang yang berminat tersebut, akan ada yang makan lebih banyak dan ada yang hanya bisa makan sedikit saja. Tidak bisa dihindari, setiap kali bisnis kedatangan kompetitor baru, maka bisnis tersebut mau tidak mau akan berbagi kue untuk pendatang baru tersebut.
Pertanyaannya adalah seberapa besar kue yang harus terbagi atau “tercuri” oleh kompetitor ? Sedikit atau banyak pasar yang hilang oleh kedatangan kompetitor baru tergantung dari kemampuan bisnis tersebut dalam mempertahankan dan meningkatkan kualitas produk dan service yang dimilikinya. Kehilangan pasar adalah kehilangan pelanggan. Berarti jika bisnis anda tidak mau tercuri pasarnya, maka anda harus mempertahankan pelanggan anda. Slah satu cara untuk mempertahankan pelanggan adalah melalui service beyond “service” excellent.
Klik disini untuk versi Bahasa Inggris.

Tugas dan Tanggung Jawab Store Manager

Views: 35

Dalam suatu bisnis toko retail, kemajuan dan kelancaran operasional toko dipengaruhi oleh kecakapan seorang manager toko. Manager toko merupakan orang yang penting di suatu toko dan merupakan representasi manajemen perusahaan di garis depan. Karena itu seorang manager toko harus mengerti dan memahami tugas dan tanggung jawabnya agar operasional toko dapat berjalan dengan lancar dang menghasilkan profit yang maksimal bagi perusahaan.
Tugas dan tanggung jawab seorang store manager sangat kompleks. Oleh karena itu, mengetahui tugas dan tanggung jawab utama seorang store manager menjadi suatu keharusan agar dia bisa menyusun skala prioritas dari tugas-tugasnya tersebut.
Tanggung jawab seorang store manager adalah sebagai berikut :
1. Sales dan Profitability
Store manager tahu bahwa mereka harus mencapai target penjualan yang ditetapkan, namun hanya sedikit sekali yang menyadari bahwa mereka harus memperoleh profit atau laba dari hasil usahanya. Seharusnya seorang store manager sadar betul bahwa kesehatan tokonya diukur dari profit yang dihasilkan, bukan semata-mata hanya dari omzet. Penjualan itu penting karena merupakan tujuan dari adanya suatu toko, akan tetapi profit adalah tujuan utama dari sebuah bisnis. Apalah artinya suatu penjualan yang banyak tetapi profit yang sedikit, apalagi tanpa profit sama sekali. Profitabilitas sangat ditentukan ole jumlah sales yang diperoleh dengan jumlah biaya yang dikeluarkan. Untuk emmperoleh profit yang maksimal, seorang store manager harus memiliki kemampuan yang baik dalam hal pengendalian biaya.
2. Penanganan Inventory
Toko ritel adalah bisnis yang tergantung dari ketersediaan inventori atau barang dagangan. Bahkan boleh dikatakan bahwa inventori adalah jantung dari sebuah toko ritel. Seorang store manager harus memiliki kemampuan yang baik dalam hal penanganan inventori, sebab hal ini sangat mempengaruhi omzet toko yang dipimpinnya. Perlu kecakapan analisa yang baik untuk memperhatikan Inventory Turn Over (ITO)agar barang yang tersedia di tokonya dapat cepat dikonversi menjadi uang.
3. Pengendalian Sumber Daya Manusia
Kemampuan store manager dalam mengendalikan sumber daya manusia adalah tanggung jawab yang mungkin paling sulit dilakukan. Karena pengendalian sumber daya ini membutuhkan kemampuan penunjang yang sangat komplek meliputi kemampuan komunikasi, manajerial, psikologi, melatih,dan memotivasi,dan melakukan evaluasi.

4. Pengendalian Aset
Tujuan dari pengendalian aset ini adalah untuk memastikan bahwa semua aset yang ada di toko berfungsi sebagaimana mestinya sehingga mendukung pencapaian tujuan operasional toko. Aset yang menjadi tanggung jawab store manager adalah :
a. Tangible aset, yaitu aset yang berwujud seperti equipment dan gedung.
b. Intangible aset, yaitu aset yang tak berwujud seperti image perusahaan, merk, service.
5. Customer Service
Every business is a “service” business. Jargon ini mengindikasikan tentang betapa pentingnya pelayanan kepada pelanggan, karena service inilah yang menentukan loyalitas, kepuasan, dan kenyamanan pelanggan dalam berbelanja. Pada akhirnya tentu saja menentukan omzet penjualan. Oleh karena itu seorang store manager bertanggung jawab dalam menentukan dan melaksanakan bentuk service yang dilakukan oelh semua timnya. Service bukan hanya menentukan omzet penjualan saja,akan tetapi lebih jauh lagi adalah bahwa hal tersebut menentukan citra dan brand awareness toko yang dipimpinnya. Dan brand image tak lain merupakan aset bisnis yang harus dijaga dan dikendalikan.
Klik disini untuk versi Bahasa Inggris.

Pengertian Segmentasi Pasar

Views: 26

Bagi suatu perusahaan tidaklah mudah untuk memuaskan semua orang. Jumlah konsumen yang begitu banyak, berpencar dan beraneka-ragam tuntutannya membuat perusahaan harus selektif dalam menawarkan produk atau jasanya kepada kelompok-kelompok konsumen yang sekiranya dapat memuaskan kebutuhan mereka. Untuk itu dibutuhkan segmentasi pasar.
Segmentasi pasar adalah proses pembagian pasar keseluruhan menjadi kelompok-kelompok pasar yang terdiri dari orang-orang yang secara relatif memiliki kebutuhan produk yang serupa. Maksudnya adalah untuk merancang suatu bauran pemasaran (atau lebih) yang secara tepat sesuai dengan kebutuhan para individu dalam segmen (atau segmen-segmen) pasar yang dipilih. Pengertian lainnya adalah proses membagi pasar keseluruhan suatu produk dan jasa yang bersifat heterogen ke dalam beberapa segmen, di mana masing-masing segmennya cenderung bersifat homogen dalam segala aspek.
Untuk membangun strategi segmentasi langkah awal yang dilakukan adalah menentukan pendekatan segmentasi yang sesuai dengan segmen yang ada di pasar. Umumnya ada 2 pendekatan utama segmentasi yaitu pendekatan a-priori dan pendekatan post-hoc.
Pendekatan A-priori adalah pendekatan yang dilakukan sebelum suatu penelitian dilakukan, dimana peneliti sudah mengkotak-kotak pasar berdasarkan ciri-ciri seperti yaitu geographic, demographic ,psichological , psichographic (life style), sociocultural, kesamaan kegunaan, kesamaan kondisi, benefit, dan segmentasi campuran..
Pendekatan post-hoc adalah pendekatan yang tidak mengkotak-kotak pasar sebelum data dikumpulkan dan dianalisis. Segmen dibuat setelah data dikumpulkan dan dianalisis sesuai dengan atribut-atribut yang dianggap penting oleh peneliti. Jadi pendekatan post-hoc adalah pendekatan yang berorientasi pada riset dan dikembangkan untuk produk-produk spesifik pada suatu jangkauan waktu tertentu. Dengan demikian kekuatannya sangat bergantung pada pengetahuan pemasar terhadap produk dan pasar yang ditekuninya. Pengetahuan inilah yang akan membimbing pemasar menentukan atribut-atribut yang layak digunakan sebagai dasar analisis segmentasi yang dilakukan. Pengetahuan ini menentukan kepekaan pemasar dalam mengamati pasar.
Klik disini untuk artikel versi Bahasa Inggris.

Enterpreneurship: Dapatkah Dilatih ?

Views: 15

Apakah menjadi seorang pengusaha disebabkan oleh sesuatu yang ada dalam DNA Anda, atau hal itu dapat dilatih? Sebuah penelitian baru dari Babson College menemukan bukti “luar biasa”, yaitu bahwa jika mahasiswa Fakultas Bisnis mengambil setidaknya dua mata kuliah kewiraswastaan, itu dapat secara positif mempengaruhi mereka untuk memulai sebuah bisnis.
Profesor di perguruan tinggi Wellesley, yang berada di Massachusetts, menganalisis sebuah survei dari 3.755 alumni, dan ia menemukan bahwa dua mata kuliah kewiraswastaan (atau lebih baik lagi tiga sesi) sangat mempengaruhi keputusan mahasiswa untuk membangun sebuah start-up. Selain itu, ia juga melihat bahwa menulis business-plan dapat memberikan pengaruh ke arah itu, meskipun tidak terlalu signifikan.
“Kini sudah saatnya membuang pertanyaan skeptis, ‘Apa perlu belajar kewiraswastaan?’ karena sekarang kita memiliki bukti empiris yang membuat perbedaan cara pandang. Kami rasa, kewiraswastaan yang harus diajarkan tidak hanya untuk produksi dan pelatihan pengusaha, tetapi juga untuk membantu para mahasiswa memutuskan apakah mereka memiliki ‘modal’ yang tepat untuk menjadi pengusaha, sebelum mereka memulai karir yang mungkin tidak cocok bagi mereka,” tulis sang Profesor, dalam penelitiannya yang diberi judul “Does An Entrepreneurship Education Have Lasting Value? A Study of Careers of 3,775 Alumni”.
Penelitian ini juga menemukan bahwa tidak ada pengaruh apakah si mahasiswa memiliki orang tua seorang pengusaha atau tidak. Juga ditemukan bahwa pria lebih mungkin untuk menjadi pengusaha daripada wanita. Ia juga menemukan sebuah pola, yaitu semakin tinggi pendapatan, semakin kecil kemungkinan para alumni berniat untuk menjadi pengusaha. Di sisi lain juga ditemukan bahwa semakin besar ketidakpuasan mereka terhadap pekerjaan, semakin besar kemungkinan bahwa alumni memiliki niat untuk menjadi pengusaha.
“Pada tingkat yang lebih abstrak, kami percaya bahwa kewiraswastaan harus diajarkan untuk setiap mahasiswa Fakultas Bisnis, karena pada hakikatnya kewiraswastaan adalah asal-usul semua bisnis,” tulis sang Profesor. “Tidak akan ada sekolah bisnis, jika tidak pernah ada pengusaha!” lanjutnya.
Sebuah studi pada tahun 2002 di Harvard Business School juga menunjukkan bahwa jika Anda dapat meyakinkan mahasiswa bahwa mereka memiliki modal yang diperlukan untuk menjalankan bisnis, mereka akan terjun berwiraswasta.
Profesor Harvard, Howard H. Stevenson, menjelaskan, “Jika Anda menganggap bahwa sebagian besar siswa kami adalah pengambil kesempatan, berorientasi pada prestasi, cerdas, dan pekerja keras (buktinya mereka telah diterima di sini), maka tindakan yang kami lakukan hanyalah memberi mereka ‘alat’ dan teknik untuk meningkatkan peluang keberhasilan mereka.”

Teknologi Informasi Di Sekolah

Views: 18

Semoga saja apa yang terjadi bukanlah fenomena karena keranjingan teknologi saja. Karena kelas sosial atau apa, namun karena sekolah memang membutuhkan tehnologi informasi, yang bisa untuk mendukung jalannya pendidikan. Tentu saja ini berkaitan dengan banyak hal. Teknologi informasi di sekolah jelas harus didukung banyak pihak, kesiapan infrastruktur memang bukan hal utama, namun konten penggunaan perlu dipikirkan oleh banyak orang yang berkepentingan dengan pendidikan dan tata laksananya.
Bukan hal mudah menjalankan manajemen teknologi informasi di sekolah ketika masih banyak yang belum memahami dan dapat mengakses atas manfaat apa yang bisa di petik. Namun bagaimana lagi, mau tidak mau dan suka atau tidak suka kita tidak dapat menolak gempuran teknologi informasi. Bahkan kita akan semakin tertinggal jika tidak mengenal teknologi informasi. Oleh karena itu siapapun penentu kebijakan di sekolah mau tidak mau harus mengambil sikap dan mengarahkannya secara positip.
Menjadikan kebebasan berkespresi di internet adalah sesuatu yang sangat berguna dan dapat dimanfaatkan dengan sewajarnya sesuai kebutuhannya. Internet adalah media ekspresi yang relatif tanpa batas dan berbiaya murah. Segala bentuk kreatifitas dapat dilakukan di media internet ini. Dan pendidikan kreatifitas dilatih dan diarahkan sejak dini melalui sekolah.
Memang benar ada sisi negatif dari adanya teknologi informasi yang relatif begitu bebas. Tapi coba pikirkan, adakah sesuatu hal yang baik di dunia ini bersifat sempurna tanpa ada sisi negatif ? Jawabnya tidak ada !!! Sebaik apapun suatu hal pasti akan ada sisi negatifnya. Demikian pula halnya dengan teknologi informasi. Sisi negatif teknologi informasi diantaranya adalah soal pornografi, informasi sesat, hingga kriminal keuangan. Namun apakah hanya karena hal ini peserta didik di sekolah dilarang untuk menggunakan teknologi informasi ? Kenapa harus mengorbankan hal yang jauh lebih baik yaitu keterampilan teknologi informasi dan kebebasan berekspresi ? Bukankah sekolah adalah tempat untuk menjadikan seorang manusia menjadi terampil dan cerdas ?
Sisi negatif teknologi informasi tentunya bisa diredam dengan penerapan manajemen teknologi informasi serta proses edukasi yang baik pada anak didik. Contoh misalnya untuk kasus situs pornografi, pengelola tentu bisa melakukan pemblokiran atas situs-situs ini. Ini adalah hal yang mudah dilakukan apabila manajemen pembinaan di sekolah telah berjalan dengan lancar.
Pada intinya, teknologi informasi adalah suatu hal yang sudah global dan tidak dapat ditawar bahkan ditolak lagi penerimaannya. Teknologi informasi bisa jadi sudah bertransformasi menjadi suatu kebutuhan primer. Banyak ilmu yang bisa diambil dari internet, misalnya saja artikel-artikel bisnis, komputer, marketing, dsb. Bahkan saat ini pun semua orang bisa berbisnis online. Sekolah adalah tempat dimana peserta didik diarahkan, dibina, dan dibentuk karakternya agar menjadi manusia-manusia yang cerdas, terampil, serta memiliki kedewasaan berpikir dan bertindak dalam memenuhi kebutuhannya. Maka adalah kesalahan besar jika suatu institusi pendidikan tidak memberikan kebebasan kepada peserta didiknya dalam menyerap teknologi informasi. Karena hal itu akan menghambat pemenuhan kebutuhannya. Teknologi informasi adalah media untuk berekspresi, dan kebebasan berekspresi adalah hak setiap manusia. Maka apabila suatu sekolah tidak memberikan suatu pembelajaran mengenai teknologi informasi, apalagi dengan melarangnya, maka itu adalah suatu pelanggaran terhadap Hak Asasi Manusia.

Yamaha V-ixion : The Giant Killer

Views: 13

Sejak awal diluncurkan pada tanggal 12 Mei 2007, animo masyarakat terhadap Yamaha V-ixion sudah sangat antusias. Ini terbukti dari ribuan konsumen yang mengantri untuk mendapatkan produk ini sejak bulan Februari. Kenapa Yamaha vixion begitu sukses meraih pasar hingga mengalahkan pesaingnya Honda Tiger ? Ini dia jawabannya

Sebelum mulai diproduksi,Yamaha V-ixion memposisikan diri sebagai motor sport untuk orang-orang yang berjiwa muda. Sebelum Yamaha V-ixion ikut berkompetisi meraih market ini, sudah ada lebih dulu Honda Tiger yang menyasar target pasar ini. Saat itu Honda Tiger merajai pasar motor sport kawula muda,dan relatif tidak ada pesaing. Ini yang membuat Yamaha merasa memiliki peluang untuk meraih pasar tersebut, karena sesuai aturan, sedikit kompetitor maka kesempatan sukses menjadi semakin besar.
Akan tetapi positioning bukan salah satu hal yang menjadikan produk ini sukses. Advertising juga berperan penting. Iklan Yamaha V-ixion diluncurkan jauh-jauh hari sebelum produk ini release, baik melalui word of mouth, ataupun below the line. Kenapa iklan diluncurkan sebelum produk release ? Karena ini penting untuk sosialisasi dan mengetahui animo masyarakat,sehingga target produksi untuk melayani para pelanngannya dapat terpenuhi.
Memang tidak mudah memasarkan suatu produk baru yang telah dimonopoli oleh produk lain, akan tetapi dengan strategi marketing yang tepat, maka monopoli dapat dikalahkan. Berkaca dari kasus Yamaha V-ixion, maka sebetulnya bagi kita yang sedang dan akan melakukan suatu bisnis, tidak perlu takut akan kompetitor. Dengan mengetahui kekuatan akan produk kita, kelemahan produk pesaing, akan selalu ada peluang untuk produk kita dalam rangka meraih pasar. Yang penting harus dipikirkan strategi marketing yang tepat dari awal. Di segmen mana anda memposisikan produk anda, lalu bagaimana cara menyampaikan dan memperkenalkan produk anda, dan tak lupa juga harus dipikirkan pelayanan apa yang dapat anda berikan untuk konsumen, dan berbeda dengan kompetitor kita. Yang terakhir adalah proses. Proses disini adalah bahwa langkah-langkah dalam penyampaian produk hingga ke tangan konsumen telah melalui suatu alur yang sistematis sehingga tidak ada kesalahan komunikasi di setiap departemen perusahaan. Produk yang akan sampai konsumen harus diyakini telah mengalami sentuhan setiap departemen di perusahaan, bagian produksi, marketing, sales, dsb.
Jangan merasa inferior terhadap produk yang anda miliki dibandingkan dengan produk milik kompetitor, justru sebaliknya adalah meramu produk yang anda miliki tersebut sehingga siap dalam pertarungan meraih pasar. Siapa tahu produk anda adalah “Pembunuh Sang Raksasa”. (Klik disini untuk artikel versi Bahasa Inggris).

Hal-hal Yang Harus Dipersiapkan Dalam Membuka Toko

Views: 38

Anda pasti punya keinginan untuk berbisnis. Dan bisnis yang akan anda jalankan adalah dengan membuka suatu toko. Kalau anda menyewa seorang konsultan retail untuk membangun sebuah toko kecil, tentu membutuhkan biaya yang tak sedikit. Tapi anda bingung dan akan kesulitan jika tidak ada tempat untuk bertanya dalam persiapan membuka toko. Berikut ini saya mencoba untuk berbagi mengenai hal-hal yang harus dipersiapkan dalam membuka suatu toko retail modern, bukan tradisional lagi. Ini diambil dari pengalaman saya dalam membuat suatu specialty store di bidang hiburan pada waktu beberapa tahun kebelakang.
Hal-hal yang harus dipersiapkan untuk membuka toko pertama kali adalah :
1. Tempat
Toko retail offline tentunya berbeda dengan toko retail online yang tidak memerlukan tempat. Tempat yang dimaksud merupakan tempat untuk melakukan segala kegiatan usaha anda dalam berbisnis toko retail. Tempat yang digunakan bisa milik sendiri atau dengan cara menyewa. Apabila anda mengambil keputusan untuk menyewa tempat, maka anda harus mencari tempat yang anda anggap strategis untuk menjual produk-produk anda. Tentukan tempat yang akan anda sewa apakah akan berada di suatu shopping mall, atau dipinggir jalan.
2. Produk
Tentu saja, kalau gak punya barang apa yang akan anda jual ? Persiapkan jumlah barang jualan anda setepat mungkin. Tidak boleh over stok apalgi low stok, karena jumlah barang yang anda miliki akan menentukan pendisplayan toko. Jika anda punya budget banyak dan kurang memiliki kemampuan untuk lobi komunikasi, anda tinggal beli kontan saja ke supplier untuk penyediaan barangnya. Jika anda jago dalam komunikasi bisnis, dan kebetulan punya anggaran terbatas, gunakan kelebihan komunikasi anda untuk lobi supplier agar bisa berhutang dulu dalam penyediaan barang dagangan. Tapi ingat, kalo anda melakukan lobi, anda harus junjung tinggi kejujuran dan kepercayaan, karena ini kunci utama dalam bisnis.
3. Karyawan
tak perlu banyak-banyak untuk merekrut karyawan. Sesuaikan dengan kebutuhan anda dan tentunya sesuai dengan perencanaan keuangan bisnis anda. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam merekrut pramuniaga adalah :
a. Penampilan.
Siapa bilang penampilan itu gak penting ? Sangat penting. Logikanya ? Apa perasaan anda jika didekati oleh wanita cantik dan wangi ? Senang bukan ? Pelanggan juga merasakan hal yang sama. Saya gak bilang pramuniaga anda harus cantik, akan tetapi setidaknya karyawan anda harus mau diajari dan bisa untuk memperbaiki penampilan dirinya.
b. Percaya Diri
Menjadi seorang pramuniaga bukanlah pekerjaan yang remeh. Sebaliknya, hidup matinya suatu toko bergantung kepada pramuniaga ini. Menjadi pramuniaga bukan hanya sekedar menjaga toko agar barangnya gak hilang, atau hanya sekedar melayani orang yang mau beli saja. Jauh lebih penting dari itu. Seorang pramuniaga harus mampu memperoleh pelanggan yang loyal untuk tokonya, agar pelanggan itu loyal berbelanja di toko anda, maka mereka harus dilayani dengan excellent. Dan pelayanan akan excellent ketika karyawan anda memiliki kepercayaan diri tinggi.
c. Terampil
jangan carikaryawan yang malas, cari yang terampil. Ini memudahkan anda dalam melakukan kegiatan di toko.
4. Sistem POS
Hal selanjutnya yang ahrus dipersiapkan dalam membuka toko retail modern adalah mempersiapkan POS. Pos adalah singkatan dari Point Of Sales, yaitu seperangkat komputer yang digunakan untuk proses transaksi jual beli di toko and. Apakah perlu ? Tentu saja, ini adalah persiapan toko retail modern, bukan toko biasa ! POS bukan hanya untuk proses transaksi saja, akan tetapi juga dapat digunakan sebagai sumber data untuk melakukan analisa-analisa misalnya analisa penjualan, efektifitas customer, Produktivitas per transaksi, dsb. Semua serba canggih, tak perlu gunakan buku-buku catatan yang mungkin bisa memakan banyak ruangan. Standar POS untuk toko meliputi monitor komputer, customer display, CPU, barcode scanner, dan printer. Jika anda yakin bahwa toko anda akan ramai dikunjungi ? Anda bisa gunakan 2 atau 3 POS sekaligus, akan tetapi jika belum yakin, cukup sediakan 1 unit POS saja. Dan jangan lupa, berikan pelatihan kepada karyawan anda dan buat Prosedur Operasi standarnya agar transaksi tidak mengalami kesalahan.
5. Pendisplayan
Coba anda perhatikan ketika anda berkunjung ke suatu shopping mall. Toko-toko yang ada di dalamnya memajang produk dagangan mereka dengan cantik dan rapih. Ini dibuat tidak dengan sembarangan, punya aturan dan teknik tertentu, dan ini dinamakan dengan teknik pendisplayan. Teknik pendisplayan penting untuk menarik minat pelanggan berkunjung ke toko anda, dan sebagai pendukung dalam impulse buying customer. Karena itu standarkan cara pendisplayan barang di toko anda, dan sosialisasikan kepada semua karyawan anda. Pendisplayan disini juga mencakup design interior toko anda. Buat design toko anda semenarik mungkin, namun juga tidak terlalu ramai. Rasakan ketika anda berperan sebagai seorang pelanggan, apa yang ingin anda peroleh ketika berkunjung ke suatu toko ? Kenyamanan.
Itula 5 hal yang harus diperhatikan dalam membuka suatu toko retail modern. Ini baru langkah awal, belum menuju ke pengelolaan toko. Namun seiring berjalanya waktu, saya yakin anda akan semakin mahir dalam mengelola toko. Dan jika anda telah mahir, segeralah untuk berbagi ilmu retail anda ke orang lain, karena itu akan semakin meningkatkan rejeki anda.
Semoga Berhasil !!!
(Anda dapat melihat artikel ini dalam versi Bahasa Inggris di www.reachschools.org)

Kenapa Bisnis Penangkapan Ikan Jarang Dilirik Orang ?

Views: 18

Begitu banyak bisnis yang bisa dikembangkan, dari bisnis rumahan hingga bisnis berbasis industri. Apapun skala bisnisnya, semuanya memiliki satu tujuan yaitu meraih profit. Namun ada satu bisnis yang dirasa jarang orang untuk berani berinvestasi di dalamnya. Bisnis itu adalah bisnis penangkapan ikan di laut, atau disebut hanya dengan penangkapan ikan saja.
Bisnis penangkapan ikan adalah suatu usaha dimana tujuan utamanya adalah memperoleh laba dari hasil menangkap ikan. Bisnis penangkapan ikan merupakan salah satu bagian dari bisnis perikanan yang begitu komplek dan saat ini sepertinya kurang terdengar suaranya dibandingkan dengan bisnis lainnya seperti bisnis komputer, handphone, pertanian, dll. Bisnis perikanan sendiri sebetulnya terdiri dari beberapa bidang usaha seperti pengolahan perikanan dan budidaya perikanan. Memang sangat jarang orang terjun ke dunia usaha perikanan, apalagi ke usaha penangkapan ikan. Ada timbul pertanyaan besar kenapa usaha penangkapan ikan jarang dilirik orang ? Berikut adalah alasan-alasan mengenai hal tersebut.
1. Butuh Modal Besar
Semua usaha memerlukan modal, ada yang perlu sedikit hanya beberapa Dollar saja hingga yang membutuhkan modal ribuan dollar. Bisnis penangkapan ikan sendiri termasuk bisnis yang memerlukan modal besar. Kenapa ? Untuk memulai bisnis penangkapan ikan, anda harus membeli kapal penangkap ikan yang tentu saja harganya tidak murah. Selanjutnya adalah anda harus membeli alat tangkap ikan. Harga alat tangkap ikan ini pun harganya tidak murah, semakin besar alat tangkap, maka harganya akan semakin mahal.
2. Biaya operasional tinggi
Setiap kali akan melakukan penangkapan ikan. Hal yang pertama kali diperhitungkan adalah mengenai biaya operasional penangkapan ikan, meliputi persediaan bahan bakar, makanan,air tawar, es,dsb. Menangkap ikan untuk skala industri tidak hanya dilakukan dalam satu hari menangkap ikan. Mereka bisa melakukan usaha penangkapan ikan berminggu-minggu, bahkan ada yang bisa lebih dari 2 bulan tanpa melihat daratan. Selama waktu yang lama dilaut itu maka persediaan bahan makanan dan bahan bakar harus mencukupi, dan ini memerlukan biaya yang tidak murah.
3. Bisnis menangkap ikan adalah bisnis berburu
Berbeda dengan bisnis lain dimana bisa membuat suatu produk sesuai dengan keinginan manajemen atau pemilik usaha, maka usaha penangkapan ikan merupakan suatu bisnis dimana produk yang dihasilkan diperoleh melalui cara berburu. Bayangkan saja, dengan modal yang besar, biaya operasi yang besar, kita belum tahu berapa hasil tangkapan yang diperoleh, karena sejatinya kita tidak tahu berapa jumlah sumberdaya ikan yang ada di laut. Dan faktor keberuntungan dalam berburu ini lebih kentara dibandingkan dengan usaha yang lain, dan ini yang kadangkala tidak disukai oleh para entrepreneur.
4. Memerlukan ilmu yang spesifik
Kemampuan teknis dalam hal operasi penangkapan ikan, olah gerak kapal, mencari fishing ground, dan hal-hal kepelautan lainnya harus dimiliki oleh para pelaku usaha penangkapan ikan. Dengan kata lain, sebelum terjun ke bisnis usaha penangkapan ikan, maka mereka harus memiliki pengetahuan yang baik mengenai dunia kepelautan, dan teknik penangkapan ikan. Karena kemampuan inilah yang dapat mendukung berhasilnya usaha penangkapan ikan. Dan biaya untuk belajar ini tidak murah. Karena tidak murah, maka jarang orang untuk bersedia mempelajarinya.
5. Bisnis yang beresiko tinggi
Bisnis penangkapan ikan adalah bisnis berburu, dimana modal operasi dan modal ekonomi lainnya dipertaruhkan untuk memperoleh suatu produk yang belum tahu berapa jumlahnya, bahkan hanya sekedar prediksi pun belum tentu. Inilah bisnis yang beresiko tinggi dari sisi financial.
Satuhal lagi kenapa bisnis ini beresiko tinggi adalah dilihat dari sisi keselamatan jiwa. Ketika anda berangkat ke laut, maka rumah anda di tengah laut adalah hanya kapal yang anda tumpangi. Perlu kewaspadaan yang ekstra ketika anda di tengah laut, karena banyak bahaya yang mengancam jiwa yang dapat anda temui ketika di tengah laut, mulai dari tabrakan kapal, badai, ombak besar, dsb. Dan ini seratus persen berbeda dengan usaha di daratan yang terbilang lebih aman dalam hal keselamatan jiwa. (Artikel ini dapat dilihat dalam versi bahasa Inggris di www.jugglingart.org).

Anatomi Blog dan Istilah-Istilah Ngeblog

Views: 1128

Anda pasti sudah dengar tentang istilah blog atau bloging. Nah jika anda adalah seorang pemula, barangkali anda belum tahu apa saja yang berkaitan dengan blog ataupun bloging. Dan jika anda adalah seorang yang sudah ahli di dunia blog, ini adalah sekedar mengingatkan, karena mungkin saja anda tahu maksudnya tapi arti secara bahasa sulit untuk diungkapkan. Inilah anatomi Blog dan istilah-istilah dalam dunia bloging.
Konten (Content)
Konten adalah komponen yang paling penting dari blog. Bentuknya bisa berupa artikel perorangan, masukan, atau tulisan-tulisan. Konten utama blog diatur dalam urutan kronologis mundur yaitu tulisan terbaru berada paling atas dan diidentifikasi oleh tanggal, waktu, dan penulis.
Judul Tulisan (Headline)
Mengidentifikasi isi dan / atau tema dari setiap posting blog, judul tulisan bertindak sebagai indikator penting bagi pembaca blog dan pelanggan. Judul berkualitas akan menarik perhatian pembaca dan bila mencakup kata kunci yang potensial bisa meningkatkan peringkat di teratas mesin pencari, peningkatan link oleh pembaca dan distribusi yang populer di jaringan-jaringan sosial.
Komentar (Comments)
Dalam setiap tulisan, pembaca dapat memberikan tanggapan dan berbagi saran. Tergantung pada informasi yang ingin dibagi oleh pemberi komentar, biasanya komentar terdiri dari nama pemberi komentar, situs web, tanggal dan waktu yang terkait dengannya. Nama-nama pembaca akan dihubungkan ke situs mereka jika ada. Pada bagian komentar ini dapat juga berisi Pelacakan (Trackbacks) dan Pingbacks.
Komentar Spam
Spam adalah masalah yang berlaku tidak hanya di email tapi juga di blog. Komentar spam biasanya mengandung hanya beberapa kata dan terhubung ke sebuah situs. Tujuan pemberi spam adalah mendapatkan sebanyak mungkin link ke situsnya sehingga memberi mereka peringkat di search engine lebih tinggi.
Arsip (Archives)
Setiap tulisan disimpan dan diberi katalog berupa tanggal atau pun kategori yang bisa ditelusuri sebagai arsip. Arsip biasanya terlihat pada sidebar, ataupun pada halaman terpisah.
Kategori (Categories)
Adalah bentuk penggolongan tulisan blog. Setiap kali menerbitkan tulisan kita dapat memberi label, atau sering disebut sebagai tag, dengan satu atau lebih kategori yang menjelaskan isinya. Kategori biasanya ditampilkan pada sidebar maupun di bagian atas blog, dan saat diklik akan menampilkan semua tulisan yang sesuai. Kategori akan membantu pembaca blog kita memilih topik tulisan yang mereka minati.
Blogroll
Daftar blog atau situs favorit kita.
Widget
Terpasang di sidebar atau footer dari sebuah blog, widget adalah panel aksesori yang memberikan informasi tambahan bagi pembaca blog. Blogroll juga merupakan sebuah widget di WordPress. Widget lainnya yang banyak digunakan adalah Tulisan Terpopuler, Komentar Terbaru, Tulisan Terbaru, Pemberi Komentar Terbaik, dan Kalender. Ada ratusan bahkan ribuan Widget yang bisa ditambahkan ke blog kita.
RSS/Atom Feed
Sering dilambangkan dengan sebuah tombol warna orange, RSS adalah sebuah singkatan dari “Really Simple Syndication”atau “Rich Site Summary” yang berfungsi untuk berlangganan tulisan dari blog. Dengan mengklik tombol RSS, pembaca dapat berlangganan ke blog kita menggunakan aplikasi pembaca RSS reader seperti Google dan menerima pemberitahuan setiap kali kita menerbitkan sebuah tulisan.Bahkan saat ini jika anda memiliki akun facebook, tulisan anda akan langsung update di wall anda maupun grup anda. Fasilitas dari facebook untuk posting otomatis ini dinamakan RSS Graffiti. Bagaimana cara setting RSS Graffiti ini, klik How To Post Articles Automatically to Facebook Via RSS Graffiti.
Trackbacks
Fitur Trackback membantu para blogger mendapat link back ke tulisan lain dengan subyek yang berhubungan. Secara fungsi memang agak rumit: Jika kita menulis tentang sesuatu yang pernah kita baca di blog lain dan kita mengutipnya dengan mencantumkan alamat URL blog tersebut, maka secara otomatis blog tersebut akan mendapat pemberitahuan tentang tulisan kita. Dan jika pemilik blog tersebut menyetujui, maka link kita akan terpasang di blog-nya.
Trackback spam
Sama dengan komentar spam, namun dilakukan melalui Trackback.
Pings
Ada beberapa blog pelacakan situs web di mana kita dapat mencari blog-blog lainnya dan mencari tulisan terbaru. Jika platform blog yang kita gunakan memungkinkan kita untuk melakukan ping ke situs-situs tersebut ketika membuat tulisan, maka tulisan kita akan dikirim dan dimasukkan dalam ping situs indeks, yang berpotensi meningkatkan trafik kita.
Aggregation
Banyak paket platform software blog yang memungkinkan kita untuk menangkap dan menampilkan RSS atau Atom feed blog orang lain. Ini berguna jika kita ingin membuat situs yang terus diperbarui oleh fed konten blog. Misalnya, seorang blogger yang posting tentang bisnis dapat menangkap feed dari blog bisnis lainnya.
Moblogging
Moblogging adalah singkatan dari mobile blogging. Banyak software blog yang memperbolehkan kita menerbitkan tulisan dengan mengirim melalui e-mail dari mobile phone kita, PDA, atau dari mana pun yang memungkinkan untuk mengirim email.
Blacklist
Blacklists biasanya adalah daftar URL yang diidentifikasi sebagai URL spam dan karenanya dihilangkan dari komentar dan trackback blog kita. Dengan banyaknya penyedia software blog, perusahaan software membangun dan memelihara daftar umum dari blacklist ini dan semua pengguna dapat memberikan kontribusi.
Captchas
Captchas merupakan tambahan fitur untuk memberikan komentar dan pendaftaran pengguna. Dengan memberikan gambar yang berisi huruf dan angka, dan diperlukan oleh pengguna untuk mengetik sesuai huruf dan angka itu, software blog dapat menghilangkan beberapa komentar dan Trackback spam robot yang dihasilkan oleh program.
Pengalihan URL (URL Redirection)
Dalam upaya untuk membuat komentar dan Trackback spam tidak efektif, link dalam komentar dan Trackback diberi label NOFOLLOW yang menunjukkan ke mesin pencari agar link tersebut tidak dihitung ketika mesin pencari melakukan pemberian ranking situs.
Skins
Sebagian besar blog menyertakan seperangkat template yang sudah didesain untuk memberikan tampilan blog tertentu dan menarik. Ini disebut skins.
Post scheduling
Beberapa perangkat lunak blog memungkinkan anda untuk menulis posting dan jadwal mereka yang akan dipublikasikan di beberapa titik di masa depan. Hal ini berguna untuk liburan dan hari libur.
Bookmarklets
Bookmarklet adalah link langsung ke halaman posting baru blog kita. Jika kita menambahkan Javascript kecil ini ke toolbar browser kita, ini adalah jalan pintas ke pembuatan tulisan dengan cepat.

Bisnis Retail : Pentingnya Memuaskan Pelanggan Toko Anda

Views: 75

Hidup dan matinya suatu bisnis adalah melalui penjualan produk-produk yang dimilikinya. Oleh karena itu setiap perusahaan tentu memiliki teknik-teknik tersendiri dalam hal melakukan penjualan. Oleh karean itu maka setiap sumberdaya manusia yang terlibat didalamnya harus memahami teknik penjualan tersebut.
Dalam melakukan teknik penjualan, bukan hanya ilmu dan keterampilan yang digunakan, akan tetapi sikap mental pun harus dimiliki agar penjualan dapat mencapai usaha yang maksimal. Ironisnya sumber daya manusia yang dimiliki justru terkadang memiliki sikap mental yang tidak begitu tinggi dalam melayani pelanggan, sehingga teknik penjualan tidak dapat berjalan. Halini mungkin terjadi karena rasa malu atau takut yang tidak beralasan, atau mungkin karena kurangnya kepercayaan diri.
Toko retail modern sangat penting sebagai bagian dari pemasaran. Ini terlihat dari peran sertanya dalam menyerap sejumlah produk yang dimiliki perusahaan. Oleh sebab itu maka penjualan sebagai bagian dari pemasaran merupakan bagian utama dalam kehidupan suatu bisnis. Banyak cara yang dilakukan oleh suatu perusahaan untuk meningkatkan penjualan produk-produk yang dimilikinya. Kenyataan yang ada, toko-toko yang semula adalah harapan bagi perusahaan sebagai outlet untuk penyebaran produknya, berguguran satu per satu karena tidak dikelola dengan baik oleh pemiliknya.
Pelanggan yang puas akan meneruskan hubungan dengan karyawan / penjual yang memuaskan, sekaligus memberikan laba jangka panjang kepada pemilik perusahaan. Sebab pelanggan yang puas akan melakukan pembelian ulang dan memberikan rekomendasi pada orang lain untuk membeli pada perusahaan yang bersangkutan. Ini berarti bahwa perusahaan harus menjaga kepuasan seorang pelanggan secara terus menerus, yang pada akhirnya pelanggan bukan saja sebagai “objek” tetapi akan menjadi “partner” usaha. Dikaitkan pada konsep penjualan di suatu toko maka setiap karyawan pun diharapkan untuk melayani pelanggan sebaik-baiknya sehingga akan muncul pembelian yang terus menerus serta pandangan yang baik terhadap toko tersebut. Salah satu bentuk yang dilakukan untuk mewujudkan hal tersebut maka perusahaan memberikan pengetahuan kepada para karyawannya mengenai teknik penjualan.
Memberdayakan suatu toko agar menjadi lestari sebagai outlet kegiatan pemasaran suatu perusahaan haruslah dipikirkan, sebab saat ini toko tidak saja berperan untuk melayani konsumen langsung, tetapi juga merupakan ujung tombak untuk mendistribusikan produk-produk yang dimiliki perusahaan.Oleh karena itu agar toko dapat berkembang dengan baik, maka diperlukan konsep pemasaran yang agresif untuk mendapatkan omzet yang maksimal sehingga target perusahaan dapat tercapai.Ada suatu cara yang menarik yang bisa dicermati ketika melakukan penjualan di suatu toko. Cara tersebut dinamakan Suggestive Selling.